Selasa, 04 September 2012

Kewajiban Berhukum Dengan AL Quran

أَفَلَا يَتَدَبَّرُونَ الْقُرْءَانَ أَمْ عَلَى قُلُوبٍ أَقْفَالُهَا
“Maka apakah mereka tidak memperhatikan Al Qur'an ataukah hati mereka terkunci?”(QS. Muhammad: 24).

Al Quran adalah kitab suci yang berbeda dengan kitab-kitab suci sebelumnya. Letak perbedaannya adalah dari penjagaan yang Allah berikan terhadap keotentikan ayat-ayatnya yang berlaku hingga Hari Kiamat. Hal ini yang tidak ada pada kitab-kitab suci sebelumnya. Allah berfirman:

إِنَّا نَحْنُ نَزَّلْنَا الذِّكْرَ وَإِنَّا لَهُ لَحَافِظُونَ
“Sesungguhnya Kami-lah yang menurunkan Al Qur'an, dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya.”(QS. al-Hijr: 9).

Al Quran juga sekaligus mukjizat yang diberikan Allah Ta’ala kepada Rasulullah saw. Mukjizat ini pun berbeda dengan yang pernah diberikan kepada para nabi dan rasul sebelum Beliau. Kemukjizatan bisa dibuktikan dan disaksikan hingga Hari Kiamat, sedangkan mukjizat para nabi dan rasul sebelumnya lenyap bersama wafatnya para nabi dan rasul yang membawanya.

Setiap muslim adalah mereka yang mengimani sepenuhnya bahwa Al Quran adalah kalamullah, bukan buatan manusia termasuk Muhammad saw. Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa Kitabullah ini adalah buatan manusia.

Kaum muslimin dianjurkan untuk membaca Al Quran dan mempelajarinya. Allah Ta’ala memberikan pahal bagi siapa saja yang membaca dan mempelajarinya.
خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ الْقُرْآنَ
“Sebaik-baik kamu adalah yang mempelajari Al-Quran dan yang mengajarkannya.”(HR. Bukhori).

اقْرَءُوا الْقُرْآنَ فَإِنَّهُ يَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيعًا لِأَصْحَابِهِ
“Bacalah Al Quran karena ia akan datang pada Hari Kiamat sebagai syafaat bagi yang membacanya.”(HR. Muslim).

Akan tetapi yang paling pokok, Al Quran berfungsi sebagai petunjuk dalam kehidupan umat manusia. Dari sanalah pedoman hidup kaum muslimin berasal; dari mana berasal, untuk apa hidup dan ke mana akan kembali?
Dalam al-Quran juga terdapat ribuan hukum-hukum yang harus dijadikan standar perbuatan dan peraturan hidup kaum muslimin. Seorang muslim adalah yang tunduk kepada al-Quran. Dan meninggalkan sikap berpaling darinya. Firman Allah:
وَمَنْ أَعْرَضَ عَنْ ذِكْرِي فَإِنَّ لَهُ مَعِيشَةً ضَنْكًا وَنَحْشُرُهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ أَعْمَى.قَالَ رَبِّ لِمَ حَشَرْتَنِي أَعْمَى وَقَدْ كُنْتُ بَصِيرًا﴿125﴾قَالَ كَذَلِكَ أَتَتْكَ ءَايَاتُنَا فَنَسِيتَهَا وَكَذَلِكَ الْيَوْمَ تُنْسَى.

“Dan barangsiapa berpaling dari peringatan-Ku, maka sesungguhnya baginya penghidupan yang sempit, dan Kami akan menghimpunkannya pada hari kiamat dalam keadaan buta".  Berkatalah ia: "Ya Tuhanku, mengapa Engkau menghimpunkan aku dalam keadaan buta, padahal aku dahulunya adalah seorang yang melihat?" Allah berfirman: "Demikianlah, telah datang kepadamu ayat-ayat Kami, maka kamu melupakannya, dan begitu (pula) pada hari ini kamupun dilupakan".”(QS. Thoha: 124-126).

Akan tetapi ada kesalahan yang terjadi saat ini. Saat berinteraksi dengan al-Quran, sebagian umat justru menafsirkan al-Quran agar sesuai dengan perkembangan zaman dan kondisi. Dengan cara seperti ini al-Quran bukan lagi menjadi subyek perubahan, melainkan obyek yang harus diubah. Sehingga kita mendapati sebagian orang berusaha mengubah dan mengakali hukum-hukum bahkan ayat-ayat dalam al-Quran; mengubah hukum waris, menghalalkan riba dengan dalih tidak berlipat ganda, menolak kewajiban jilbab dan kerudung bagi muslimah, menolak hukum pidananya, hingga menghalalkan gay dan lesbian.
Cara seperti inilah yang keliru. Alih-alih tunduk kepada al-Quran, mereka justru menundukkan al-Quran kepada hawa nafsu mereka sendiri. Padahal Allah telah memberi peringatan:

وَأَنِ احْكُمْ بَيْنَهُمْ بِمَا أَنْزَلَ اللَّهُ وَلَا تَتَّبِعْ أَهْوَاءَهُمْ وَاحْذَرْهُمْ أَنْ يَفْتِنُوكَ عَنْ بَعْضِ مَا أَنْزَلَ اللَّهُ إِلَيْكَ
“dan hendaklah kamu memutuskan perkara di antara mereka menurut apa yang diturunkan Allah, dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka. Dan berhati-hatilah kamu terhadap mereka, supaya mereka tidak memalingkan kamu dari sebahagian apa yang telah diturunkan Allah kepadamu.”(QS. al-Maidah: 49).

Di tengah maraknya perlombaan membaca al-Quran, kaum muslimin seharusnya lebih fokus dan memprioritaskan mengkaji al-Quran dan berusaha untuk mengaplikasikannya dalam kehidupan. Karena memang untuk itulah al-Quran diturunkan. Bukan sekedar bacaan ataupun hiasan dinding di rumah-rumah kaum muslimin. Tetapi al-Quran punya peran yang lebih mulia, yakni sebagai undang-undang dalam kehidupan, karena memang ia menjawab semua permasalahan umat manusia.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

 
back to top